PENGEMBANGAN SISTEM PENGAMAN STARTING PADA SEPEDA MOTOR DENGAN ALARM ULTRASONIK

Erik Arviant, Wandi Arnandi, Trisma Jaya Saputra

Abstract


Laporan Akhir ini mengkaji tentang pengembangan sistem pengaman starting pada sepeda motor dengan alarm ultrasonik. Salah satu penerapan sensor ultrasonik adalah sebagai sistem pengaman kendaraan yang berupa alarm.  Beberapa penelitian telah dilakukan untuk menghasilkan berbagai macam alat pengaman berupa alarm untuk sepeda motor seperti alarm ultrasonik yang dilengkapi dengan berbagai macam fitur seperti mode lock, unlocked, sirene dan starting. Akan tetapi dari sistem alarm yang telah dibuat tersebut kurang memperhatikan keamanan pada setiap fitur yang ada, misalnya pada fitur starting. Saat kendaraan distarter dan gigi transmisi masuk maka akan menyebabkan sepeda motor terguling. Pengembangan sistem pengaman starting dengan switch bertujuan untuk mengamankan kondisi sepeda motor dan mencegah terjadinya crash ketika dilakukan mode starting jarak jauh dengan alarm ultrasonik pada saat gigi transimissi dalam keadaan tidak netral. Pengujian menggunakan multimeter digital dilakukan untuk mengetahui efisiensi dari arus, tegangan, dan hambatan yang ada pada alarm ultrasonik serta menguji fungsi dari switch yang dirancang untuk sistem pengaman starter. Dari pengujian yang telah dilakukan diperoleh hasil bahwa konsumsi arus, tegangan dan hambatan yang digunakan oleh alarm ultrasonik lebih rendah dibandingkan dengan satu buah komponen standar sepeda motor seperti lampu sein dan sistem pengaman starting yang diaplikasikan hanya mengolah massa dari sistem stater dengan switch otomatis yang ditambahkan pada transmisi. Dari pengujian tersebut disimpulkan bahwa catu daya alarm ultrasonik efisien dan pengembangan sistem pengaman starting (switch) dapat berfungsi dengan baik.


Keywords


alarm, sensor ultrasonik, pengaman starting (switch)

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 RIDTEM (Riset Diploma Teknik Mesin)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.