PENGARUH PEMBELAJARAN IPA BERBASIS POTENSI LOKAL TERHADAP TINGKAT KEMANDIRIAN DAN HASIL BELAJAR MAHASISWA

Nuryunita Dewantari, Suwito Singgih

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran IPA berbasis potensi lokal terhadap kemandirian belajar mahasiswa dan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran IPA berbasis potensi lokal terhadap hasil belajar mahasiswa. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan metode pengumpulan data dengan tes tertulis berupa soal pretest dan posttest. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik analisis deskripsi dan inferensial. Subyek penelitian ini adalah mahasiswa tingkat 1 Program Studi Pendidikan IPA Universitas Tidar yang berjumlah 66 mahasiswa. Berdasarkan hasil analisis penilaian validator Lembar Kerja Mahasiswa yang disusun dinyatakan valid dengan rincian skor sebagai berikut, validator 1 yaitu 3, 21 (3,01 ≤ 3,21≤ 4,00) dengan kriteria valid dan validator 2 yaitu 4,12 (4,01 ≤ 4,12≤ 4,00) dengan kriteria sangat valid. Berdasarkan hasil rekapitulasi pretest, posttest dan gain score pada kelas kontrol diperoleh data yaitu nilai rata-rata pretest 38,78, nilai rata-rata posttest 78,84 dan gain score 0,57 (kategori sedang) sedangkan pada kelas eksperimen diperoleh nilai rata-rata pretest sebesar 46,60, nilai rata-rata posttest 86,67 dan gain score 0, 76 (kategori tinggi). Pada kelas eksperimen skor rata-rata pretest setelah dilakukan perhitungan dengan rumus diatas diperoleh skor rata-rata sebesar  0,72 dan  skor rata-rata posttest sebesar 0,73 sedangkan pada kelas kontrol skor rata-rata pretest adalah 0,71 dan rata-rata skor posttest adalah 0,91.

Kata Kunci: Hasil Belajar, Kemandirian Belajar, Potensi Lokal.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.31002/nse.v3i2.1015

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indonesian Journal of Natural Science Education 

P-ISSN 2621-8747  |  E-ISSN 2621-8755

Published By:

Program Studi Pendidikan IPA Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar

Alamat Redaksi:

Jl. Kapten Suparman No. 39, Potrobangsan, Magelang Utara, Kota Magelang, Jawa Tengah 56116

email: ijnse@untidar.ac.id

Indexed By:

  

 

 Creative Commons License 

Indonesian Journal of Natural Science Education is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 Internasional License.