PENGARUH HEAT INPUT TERHADAP STRUKTUR MIKRO DAN SIFAT MEKANIS SAMBUNGAN TIG PADA STAINLESS STEEL 304
Keywords:
304 Stainless Steel, TIG Welding, heat input, microstructure, mechanical properties, Stainless Steel 304, Las TIG, struktur-mikro, sifat mekanis,Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh heat input terhadap struktur mikro dan sifat mekanis sambungan tungsten inert gas (TIG) pada stainless steel 304. Pada umumnya, daerah sambungan las TIG mengalami proses pelunakan dan penurunan sifat mekanis dibanding logam induknya.
Proses TIG dilakukan pada stainless steel 304 dengan tebal 5 mm dan alur kampuh V sudut 60°, dengan sambungan las jenis butt joint. Proses pengelasan dengan variabel heat input masing-masing sebesar 3,51 kJ/mm; 3,73 kJ/mm; 3,95 kJ/mm.
Hasil pengujian pada sambungan TIG menunjukkan hasil pengujian kekerasan Vickers tertinggi pada weld metal dengan heat input 3,51 kJ/mm yaitu sebesar 168,3 Kg/mm2. Hasil pengujian impak tertinggi pada sambungan las dengan heat input 3,73 kJ/mm yaitu sebesar 2,047 J/mm2. Hasil pengujian kekuatan lengkung tertinggi pada sambungan las dengan heat input 3,51 kJ/mm yaitu sebesar 1671,70 MPa.
Abstract
The objective of this research is to find out the effect of heat input on microstructure and mechanical properties in stainless steel 304 that has undergone a process of tungsten inert gas (TIG). In general, local TIG welded joints undergo softening and decreased mechanical properties than the parent metal.
TIG process performed on stainless steel 304 with a thickness of 5 mm and a V groove weld - angle of 60 °, with the weld type butt joint. The welding process on Heat input variations by 3,51 kJ/mm; 3,73 kJ/mm; 3,95 kJ/mm.
The test results on TIG process, the highest vickers hardness test results showed in weld metal with heat input by 3,51 kJ/mm of 168.3 Kg / mm2. The highest impact test result showed in weld joint with heat input by 3,73 kJ/mm of 2,047 J/mm2. The highest bending strength test result showed in weld joint with heat input by 3,51 kJ/mm of 1671,70 MPa.
References
ASTM International, 2010, Standard Test Methods for Tension Testing of Metallic Materials, Pennsylvania, USA.
Revaldo, 2017. Pengaruh Variasi Sudut Kampuh V Las TIG Terhadap Kekuatan Tarik Dan Struktur Mikro Stainless Steel AISI 304. Jurusan Teknik Mesin: Universitas Negeri Semarang.
Syafa’at, I., Purwanto, H., Ilhammudin, M., Ratnani, R, D., 2018, Analisis Kekuatan Sambungan Las Argon Pada Stainless Steel 304 Menggunakan Variasi Kuat Arus, Semarang: Universitas Wahid Hasyim.
Wiryosumarto H.,Okumura T., 2008, Teknologi Pengelasan Logam, PT Pradnya Paramita, Jakarta.